Labels

Monday, October 17, 2011

HIDUP HEBAT !

hidup cuman sekali bukan? semua orang kayanya tau hidup cuman sekali, dan gak ada yang menyangkal itu. semua orang di dunia ini berlomba-lomba untuk mendapatkan kehidupan yang baik, lebih baik, semakin baik, dan semakin lebih baik lagi. sebagian berhasil, sebagian lagi stak di posisinya. hidup menurut gw unik, gak lebih dari 100 tahun manusia hidup, tapi manusia begitu mendewakan hidup yang sebenernya sangat singkat ini, dan seolah-olah melupakan kehidupan yang kekal di masa berikutnya. gw nggak mau sok suci, gw mungkin juga bisa dikategoriin orang yang seperti itu, kilaunya nikmat dunia emang luar biasa, sah-sah aja kalo manusia terpesona oleh itu, yang terpenting adalah lo harus tau gimana solusi terbaik untuk menjaga 'keharmonisan' antara nikmat dunia yang sebentar, dan nikmat dunia yang kekal nanti.
sebagian orang mungkin menganggap, hidup nikmat adalah hidup dengan harta yang melimpah, kemapanan, tahta, kuasa, dan keluarga sejahtera 7 turunan. orang yang bisa mencapai kehidupan seperti itu emang luar biasa, dia bisa menjalani kehidupan dengan senikmat itu, tapi menurut gw pribadi, kehidupan kaya gitu blom cukup untuk dikategorikan sebagai 'kehidupan yang hebat'.
'HIDUP HEBAT' adalah kehidupan yang bukan cuman kinclong dengan materi, tapi juga kinclong manfaat untuk orang lain. seberapa hebat kita bisa meninggikan level manusia kita tidak akan ada artinya kalo kita tidak bisa meninggikan level manusia orang lain, bukan begitu betul? manusia hebat adalah manusia yang punya manfaat dan makna untuk orang lain. jadilah manusia yang dicintai sesama, bukan cuman dicintai pasangan. gw sangat setuju dengan lirik lagu dari SLANK, 'hidup sederhana, gak punya apa-apa tapi banyak cinta'.
hidup sederhana bukan berarti lo gak bisa buat hidup lo itu hebat. saat lo menjadi sesuatu di lingkungan lo, lo jadi opinion leader di komunitas lo, dan saat lo bisa mempengaruhi rekan kerja lo dengan sesuatu yang positif, lo sudah mulai masuk ke kehidupan hebat yang gw maksud tadi. menjadi orang yang berpengaruh buat orang lain gak mengharuskan lo jadi motivator kondang dulu kok, lo juga gak harus bergelar S3 dulu buat melakukan itu. contoh kecil adalah saat lo berhasil membuat sahabat lo berhenti merokok karena terbiasa melihat lo yang tidak merokok, itu HEBAT man! saat lo berhasil membuat temen baik lo jadi mau bayar uang kuliah dengan uang sendiri tanpa minta orang tua karena melihat kerja keras lo untuk bayar kuliah tiap tahunnya, itu HEBAT man! lo harus bangga dengan diri lo sendiri kalo lo uda masuk ke tahap itu, hidup lo hebat! next stepnya adalah sebarkan kehebatan hidup lo itu ke lingkungan lo, tunjukkin pola hidup hebat yang lo dapet dari orang lain ke temen-temen lo, buat mereka ngerasa perlu mengikuti kehebatan yang lo lakukan. dan saat itu berhasil, selamat kawan, lo uda berhasil mendapatkan HIDUP HEBAT!

No comments: